TRIBRATANEWSLUWU.CO.ID
Kapolsek Bupon Polres Luwu, menggelar kegiatan Jumat Curhat di depan kantor desa Buntubatu,Ia didampingi oleh Bhabinkamtibmas desa Buntubatu dan Padang kambori Aipda Abdul Wahid Nasir serta Camat Bupon Gunawar Paesmo,SP.MP sebagai pelaksana tugas kades Buntubatu,Jumat (24/11/2023 )
Kapolsek Bupon Ipda Yakobus Rimpung,SH mengatakan Jumat Curhat dilaksanakan sebagai sarana untuk menerima keluh kesah para Warga terkait keamanan dan ketertiban yang ada di wilayah kecamatan Bupon. Menurutnya, kegiatan ini dilaksanakan di tempat ini sekaligus menjadi cooling system untuk menjamin situasi wilayah kecamatan Bupon tetap damai dan sejuk memasuki tahapan Pemilu 2024.
Kadus Buntubatu menyampaikan bahwa secara umum situasi di lingkungannya aman. Namun, masih ada kejadian kebakaran lahan yang mengakibatkan salah seorang warga mengalami kerugian,kerena dua pohon langsat ikut terbakar serta laka lantas yang masih sering terjadi di jalan Poros Padang Sappa – Noling.
Kapolsek Bupon Ipda Yakobus Rimpung,SH mengatakan bahwa ia sudah perintahkan kepada Bhabinkamtibmas desa Buntubatu untuk menyelesaikan masalah tsb secara kekeluargaan namun bila tidak ada kesepakatan akan kami teruskan ke Polres dan untuk laka lantas personil kami sdh melaksanakan giat patroli baik di pagi hari dan siang jari serta Patroli biru dimalam hari untuk mencegah terjadinya laka lantas.
Pada giat tersebut, masyarakat menyampaikan ucapan terima Kasih kepada Polri terutama Polsek Bupon karena hingga saat ini bisa memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat