Bupon – Tribratanewsluwu.co.id Kapolsek Bupon Polres Luwu Ipda Yakobus Rimpung,S.H bersama dengan personel Polsek Bupon, melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama warga lingkungan Kambuno kel.Noling kec.Bupon kab.Luwu
Kegiatan ini diadakan untuk mendengarkan aspirasi, keluhan, dan laporan masyarakat mengenai situasi kamtibmas di Kecamatan Bupon, khususnya di lingkungan Kambuno kelurahan Noling kec.Bupon kab.Luwu.
Kegiatan Jumat Curhat tersebut dihadiri oleh warga lingkungan Kambuno,Kasi pelayanan umum kec.Bupon Abdul Wahab,S.AN,Kasi trantib kec.Bupon Fadli,SH,Seklur Noling Ahmadi,SE dan petugas POB ( petugas operasi bendungan ) Noling yaitu bapak Suha’ serta beberapa personel Polsek Bupon, di antaranya adalah Ps. Kanit Propam Polsek Bupon Bripka Elis Sugianto Sampatu, Bhabinkamtibmas kelurahan Noling Aipda Suparman,SH.
Dalam kegiatan tersebut, warga menyampaikan dua aspirasi/keluhan. Pertama, mereka meminta agar pihak Polsek Bupon khususnya Bhabinkamtibmas agar mengawasi pembagian air di irigasi Noling kerena saat ini warga kecamatan Bupon sudah turun sawah serta mengawasi anak -anak yg mengendarai sepeda motor dengan knalpot racing atau bogar .
Kapolsek Bupon dan personel Polsek Bupon memberikan tanggapan dan penyampaian terkait aspirasi/keluhan yang disampaikan warga. Pertama, mereka mengucapkan terima kasih kepada warga yang menyempatkan waktu untuk hadir dalam kegiatan tersebut. Kedua, pihak Polsek Bupon sudah selalu menghimbau dan mengingatkan kepada pengendara R2 yang yang menggunakan knalpot racing atau bogar agar segera mengganti knalpot standar atau pabrikan serta akan memerintahkan Bhabinkamtibmas agar selalu mengawasi pembagian air irigasi Noling untuk persawahan di wilayah binaan masing masing.
Diharapkan dengan adanya kegiatan Jumat Curhat ini, dapat meningkatkan koordinasi antara warga dan pihak kepolisian dalam menjaga kamtibmas di kecamatan Bupon.