Tribratanewsluwu.co.id Luwu – Dalam rangka persiapan Operasi Ketupat Pallawa 2025, Kapolres Luwu bersama Bupati Luwu H. Patahudding melakukan peninjauan lokasi rencana pembangunan Pos Pengamanan (Pos PAM) dan Pos Pelayanan (Pos Yan) di sejumlah titik strategis di wilayah Kabupaten Luwu, Sabtu (15/3/2025).
Kapolres Luwu mengatakan bahwa keberadaan pos tersebut bertujuan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pemudik selama perayaan Idulfitri 1446 H.
“Kami ingin memastikan setiap titik pengamanan dan pelayanan bagi pemudik telah siap dan optimal. Pos PAM dan Pos Yan akan berfungsi untuk mengatur lalu lintas, memberikan bantuan kepada masyarakat, serta memastikan kelancaran arus mudik dan arus balik,” ujar Kapolres Luwu.
Sementara itu, Bupati Luwu H. Patahudding menyampaikan dukungannya terhadap upaya kepolisian dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat selama mudik Lebaran.
“Pemerintah daerah akan berkoordinasi dengan jajaran kepolisian dan instansi terkait untuk memastikan kesiapan sarana dan prasarana pendukung, sehingga masyarakat yang melakukan perjalanan mudik dapat merasa aman dan nyaman,” kata Bupati Luwu.
Operasi Ketupat Pallawa 2025 merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keamanan saat arus mudik dan arus balik Lebaran. Dengan tagline Mudik Aman, Keluarga Nyaman, diharapkan masyarakat dapat menikmati perjalanan dengan lancar dan selamat hingga tiba di kampung halaman.
#MudikAmanKeluargaNyaman
#PolriUntukMasyarakat