Jelang hari raya Idul Fitri 1444 H,Polsek Bupon laksanakan giat Patroli di pasar.

Uncategorized1075 Views

Bupon,tribratanewsluwu co.id  Untuk memberi rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang beraktivitas di pasar rakyat Noling kec.Bupon serta mencegah terjadinya aksi tindak kejahatan, Polsek Bupon Polres Luwu  gencar melakukan patroli dialogis guna menyampaikan himbauan kamtibmas, Selasa (18/04/23) pagi

Dalam kegiatan tersebut,Personil Polsek Bupon memberikan himbauan Kamtibmas kepada baik kepada para pedagang maupun pengunjung pasar agar senantiasa berhati hati dan waspada terhadap aksi kejahatanl.
“Di saat ekonomi sulit dan mendekati Hari Raya Idul Fitri terkadang angka kriminalitas meningkat. Karena itu kita maksimalkan patroli di lokasi pasar” ungkap Kapolsek Bupon.

Disamping itu Kapolsek Bupon Ipda Yakobus Rimpung, SH juga  menegur para pedagang yg menjual petasan atau kembang api yang bisa membahayakan orang lain.

Ipda Yakobus Rimpung,SH juga  menambahkan bahwa Kepolisian terus berupaya memelihara dan menjaga Kamtibmas diantaranya dengan melakukan patroli maupun pengamanan secara rutin di pasar yang ada di wilayah hukum Polsek Bupon khususnya selama bulan suci ramadhan dan jelang perayaan idul fitri 1444 H tahun 2023.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *