Jumat Curhat,Kanit Binmas sambangi salah satu bengkel motor di kelurahan Noling

Bupon – Tribratanewsluwu.co.id Kapolsek Bupon Polsek Bupon yang diwakili oleh Kanit Binmas Polsek Bupon melaksanakan program Jumat Curhat, Jumat, 29 Maret 2024.

Kali ini menyambangi salah satu bengkel motor dan langsung menyampaikan pesan Kamtibmas, agar di sekitar lingkungan tersebut selalu aman dan kondusif.

“Selalu jaga Kamtibmas, sehingga terhindari dari hal-hal tidak diinginkan,” pesan Aiptu Rudianto.

Aiptu Rudianto juga mengimbau agar pemilik bengkel jangan membeli motor dan alat-alat motor tidak jelas. Karena, bisa terkena ancaman pidana.

“Lalu, jangan terlibat balap liar. Karena, nyawa bisa melayang sia-sia,” tukas Kanit Binmas.

Sementara itu, warga menyampaikan, curhatnya agar tetap mengawasi dan Patroli ditempat tempat yg sering dijadikan tempat nongkrong anak muda serta lokasi yang sering dijadikan arena balap liar di sore hari dan setelah sahur.