
Bupon,Tribratanewsluwu.co.Id- Hadir dalam setiap kegiatan masyarakat dalam wilayah tugas yang diberikan, Kapolsek Bupon Ipda Yacobus Rimpung, SH hadiri pesta pernikahan warga di Dusun Al_manar desa Buntubatu kecamatan Bupon, Jumat (19/11/2022) pukul 21.00 Wita.
Dalam kesempatan tersebut, Ipda Yacobus Rimpung,SH berkesempatan untuk memberikan sambutan berupa pesan-pesan kamtibmas kepada semua tamu undangan dan warga masyarakat yang hadir di acara pernikahan tersebut.
Dalam pesan kamtibmasnya, Ipda Yacobus Rimpung,SH menyampaikan kepada semua yang hadir di tempat itu untuk dapat bersama-sama dengan Polri menjaga situasi kamtibmas yang aman dan nyaman.
Dalam hal menjaga situasi kamtibmas yang aman dan nyaman bukan hanya sekedar tugas dan tanggung jawab dari aparat keamanan saja, melainkan menjadi tugas dan tanggung jawab kita bersama untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan nyaman di wilayah kita dengan cara saling hormat menghormati,kata Kapolsek Bupon.
Ditemui diruang kerjanya pagi ini,Kapolsek Bupon mengatakan bahwa sebagai polsek harkamtibmas untuk menjaga Kamtibmas,kita harus selalu berada ditengah warga binaan baik berupah pengamanan kegiatan warga juga harus selalu melaksanakan giat sambang serta patroli rutin di setiap hari untuk mencegah bertemunya niat dengan kesempatan pelaku kejahatan untuk melakukan aksinya,ujar Kapolsek Bupon.